Skip to main content

19 Zodiak Suku Maya Menggambarkan Karakter Anda

19 Zodiak Suku Maya - Zodiak yang biasanya kita baca adalah zodiak yang berasal dari mitologi bangsa Yunani misalnya saja Sagitarius, leo dll tapi ternyata ada zodiak lainnya yang tidak kalah menariknya yaitu zodiak suku maya. Ada 19 Zodiak suku maya menggambarkan karakter anda secara garis besar. Ramalan zodiak suku maya ini bila disimak menarik dan memiliki makna yang berbeda dengan zodiak biasanya. Pernah baca perihal mitologi suku maya. Coba baca Fenomena Ramalan Suku Maya yang membahas cukup luas perihal kehidupan mereka.

Peradaban kuno suku maya

Profil Sejarah Suku Maya
Suku Maya adalah suku yang tinggal Benua Amerika jauh sebelum peradaban kolonial penjelajah dari Eropa. Suku Maya memiliki teknologi dan kepandaian tersendiri dalam bidang astrologi dan penanggalan. Mereka pun telah mengembangkan sistem zodiak atau penggolongan kepribadian berdasarkan tanggal kelahiran.

Zodiak Suku maya
Berbeda dengan zodiak Yunani Kuno yang kita ketahui selama ini, seperti Libra, Aquarius dan lain-lain. Suku Maya punya pembagian zodiak tersendiri beserta karakteristik yang dibawa. Apa saja kira-kira?

zodiak Ch'en suku maya

1. Ch’en, mereka yang lahir tanggal 2 - 21 Januari.
Mereka yang lahir dalam periode ini memiliki karakteristik mirip seperti makhluk malam. Di bawah cahaya bulan, energinya makin terpancar. Ch’en artinya adalah langit malam, badai hitam atau bulan.

zodiak Yax - zodiak suku maya

2. Yax, mereka yang lahir pada 22 Januari – 10 Februari.
Yax adalah badai hijau, venus atau dua bunga. Mereka yang lahir di periode ini mempunyai bakat alami untuk menjaga harmoni serta kerukunan makhluk di sekitarnya.

zodiak Sac - zodiak suku maya

3. Sac, mereka yang lahir pada 11 Februari - 2 Maret.
Zodiak ini adalah penanda manusia pagi. Ia begitu ceria dan penuh energi di pagi hari. Manusia berzodiak Sac juga memiliki keahlian beradaptasi pada perubahan. Sac memiliki arti badai putih, katak, atau tiga bunga.

zodiak Keh - zodiak suku maya

4. Keh, mereka yang lahir pada 3 - 22 Maret.
Keh artinya badai merah, pepohonan, atau rusa. Bila Yax mempunyai kelebihan menjaga harmoni dengan makhluk, Keh malah condong menjaga harmoni bersama alam.

zodiak Mak - zodiak suku maya

5. Mak, mereka yang lahir pada 23 Maret – 11 April.
Mak memiliki arti ketertutupan, perlindungan dan misterius. Mak sendiri adalah simbol misteri yang tersembunyi dalam astrologi Maya. Ia adalah orang yang dalam diamnya, terkoneksi dengan ilahi untuk mencapai tujuan.

zodiak K'ank'in - zodiak suku maya

6. K’ank’in, mereka yang lahir pada 12 April - 1 Mei.
K'ank'in merepresentasikan matahari dan bumi. Jadi kamu termasuk orang yang suka pada alam dan mendapatkan energi dari alam. Kamu suka menjadi traveler dan mengunjungi tempat-tempat baru. Kamu sangat menghargai kesetiaan dan kekuatan jiwa.

7. Muwan, mereka yang lahir ​pada 2 - 21 Mei.
Artinya burung hantu, burung melenguh, atau Dewa Hujan dan Awan. Memiliki keseimbangan antara air dan api. Juga mempunyai penglihatan yang tajam kala malam hingga mampu menemukan kebenaran.

zodiak Pax - zodiak suku maya

8. Pax, mereka yang lahir ​pada 22 Mei – 10 Juni.
Pax adalah puma, asap atau panah. Puma mirip dengan jaguar, bagi suku Maya hewan tersebut ialah simbol pemimpin. Pemilik zodiac Pax memiliki karakter alami sebagai pemimpin yang langsung menyelesaikan masalah.

9. Kayab, mereka yang lahir pada 11 Juni – 30 Juni.
Kayab berarti kura-kura, dewi bulan, atau dewa pertama. Pemilik zodiac ini mempunyai kecenderungan untuk berpikir makna sejati dari hidup. Ia mempunyai kebijaksanaan lebih daripada zodiak lainnya.


zodiak Kumk'u - zodiak suku maya

10. Kumk’u, mereka yang lahir pada 1 – 20 Juli.
Kumk’u bermakna padi, buaya, atau kegelapan. Ia yang lahir dalam pengaruh Kumk’u memiliki kemampuan mengapresiasi dua sudut pandang yang berbeda. Ia adalah orang yang ganas namun sabar sehingga bisa hidup dalam waktu yang lama.

zodiak Wayeb - zodiak suku maya

11. Wayeb, mereka yang lahir ​pada 21 – 25 Juli.
Wayeb artinya adalah waktu yang hilang. Ada ketidakseimbangan antar dimensi yang terjadi dalam periode Wayeb. Orang berzodiak Wayeb konon memiliki kemampuan berhubungan dengan dimensi yang berbeda.

zodiak Pop - zodiak suku maya

12. Pop, mereka yang lahir pada 26 Juli – 14 Agustus.
Artinya adalah jaguar, kepala, atau pemimpin. Pop adalah simbol pemimpin sebenarnya untuk suku Maya. Zodiak Pop memiliki kekuatan besar atau kesaktian saat menerima dorongan dari rakyatnya.

zodiak Wo - zodiak suku maya

13. Wo, mereka yang lahir pada 15 Agustus – 3 September.
Wo adalah jaguar hitam, langit gelap, atau badai hitam. Ia selalu dilimpahi inspirasi pada rentang waktu subuh hingga matahari terbit. Wo memiliki rasa keingintahuan yang tinggi.

zodiak Sip - zodiak suku maya

14. Sip, mereka yang lahir pada 4 – 23 September.
Sip ialah langit atau badai merah. Ia menyukai dikeliling pepohonan. Sikapnya begitu anggun mencerminkan kebangsawanan.

15. Sotz, mereka yang lahir ​pada 24 September – 13 Oktober.
Sotz adalah kelelawar, ikan, atau lumut. Ia yang berzodiak Sotz memiliki sensitivitas tinggi. Gemar olahraga di air dan udara. Jangan sekali-kali bohong pada Sotz, karena ia akan mengetahuinya.

zodiak Sec - zodiak suku maya

16. Sec, mereka yang lahir pada 14 Oktober – 2 November.
Sec ialah langit dan bumi. Sec memiliki daya analisis yang kuat serta mampu memberikan solusi efektif.

17. Xul, mereka yang lahir pada 3 - 22 November.
Xul artinya dewa anjing. Sifatnya sama seperti sifat anjing yang setia, berdedikasi dan kuat. Orang yang lahir pada periode Xul adalah mereka yang memiliki kredibilitas tinggi.

zodiak Yaxk'in - zodiak suku maya

18. Yaxk’in, mereka yang lahir pada 23 November – 12 Desember.
Yaxk’in adalah matahari baru, dewa matahari atau awan-awan merah. Zodiak ini memiliki kekebalan terhadap penyakit dan kegelapan karena mendapat perlindungan dewa matahari suku Maya. Ia juga memiliki bakat alami menyembuhkan.

zodiak Mol - zodiak suku maya

19. Mol, mereka yang lahir pada 13 Desember – 1 Januari.

Mol ialah air, kumpulan awan, atau perkumpulan. Katanya zodiak Mol punya kemampuan memanggil ketenangan atau hujan. Ia juga memiliki bakat alami menjadi pemimpin spiritual.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.