Skip to main content

KENANGAN FILM KARTUN SPACE GHOST

Sore hari tadi tanpa sengaja penulis googling dengan menuliskan kata "ghost" pada kotak pencari yang disetting pada gambar. Tak lama kemudian sederet gambar hantu muncul di layar monitor. sedang asyik-asyiknya melihat foto-foto seram tersebut pandangan penulis terhenti pada satu gambar. Wow!!.. ini kan Space ghost!! film kartun favorit jaman gue TK. Inilah Nostalgia dan  Kenangan Film Kartun Space ghost kira-kira tahun 80an. Film superhero sebelum eranya Film Avengers, Batman dan Superman lebih dikenal di televisi kita. Banyak sekali sebenarnya film-film kartun masa lalu yang bagus. Oya Mau lihat picture space ghost yang saya temukan sob?.. silahkan.

Kenangan Film Kartun Space Ghost - Film Kartun era 80an

Film kartun Space ghost ini sangat terkenal , seingat penulis sih mulai tahun 1982 dimana pahlawannya mampu berubah transparan dan memiliki sarung tangan laser.

Space Ghost aslinya berasal dari komik yang dijadikan serial kartun buatan hanna-barbera tahun 1966.Intinya sang superhero ini tugasnya ngebasmi kejahatan di luar angkasa dari alien jahat. Dia punya pesawat luar angkasa yang super keren, sama ditemenin dua anak kecil (Jan & Jace) dan seekor monyet (Blip) sebagai sidekicknya. Sumber tenaganya berasal dari gelang yang dia pake.

memorial space ghost cartoon :

Kenangan Film Kartun Space Ghost - Film Kartun era 80an
clasic version

Kenangan Film Kartun Space Ghost - Film Kartun era 80an
And this one from cover #6

Space Ghost originally created by Alex Toth for a Hanna-Barbera cartoon show that ran on CBS from 1966-1968.
This comic book is produced in 2005, Writer: Joe Kelly

Oya, bagi rekan yang ingin bernostalgia lebih lanjut bisa mencari referensinya di Google. Ternyata masih banyak sekali fans film kartun Space ghost yang terkenal di era 80an ini. Bahkan banyak yang menginginkan film kartun ini dubuat ulang / remake bahkan banyak yang meminta untuk dibuatkan versi layar lebarnya. Hebat bukan?

satu hal lagi yang penulis ingat, satu idiom kalau janjian untuk bermain lain waktu dengan sobat-sobat masa kecil "... jangan lupa koling space ghost dulu ya!.. hahaha. aya aya wae.. :)

Silahkan baca artikel menarik lainnya :
Nostalgia buku Bahasa Indonesia jaman dulu
Nostalgia sepatu roda dan sejarahnya
Nostalgia Film boneka Si Unyil
Nostalgia Film Indonesia Era 80 - 90
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.